Senin, 07 Desember 2009

Cewek Heroik di Mata Lelaki


Aries Adenata
(Ketua Forum Lingkar Pena Solo Raya)


Apa Kata Mereka?
Apa kata para cowok jika melihat tingkah polah para cewek yang bergaya heroik. Yuk, kita intip! Neh, berdasarkan survey yang dilakukan via FB. Ada beberapa komen. Ada dua kutub pendapat.
Kutub Pertama, dari Mokh Zaenal, guru muda di Banjarmasin “Mengerikan coy! Cewek itu mestinya feminim, lembut! Kalau heroik mendingan kabur aja deh”. Wuiz... mas Zaenal takut, ya? Bagaimana dengan Denis Afrandi, penulis buku Zodiak boleh, nggak? ”Takut mas ngelamarnya. Haha...”. Waduh, kutub yang ini ternyata kagak simpatik pada cewek yang berkelakuan heroik. Mereka menginginkan cewek yang lemah lembut, gitu kali!
Kutub yang kedua, Billy Antoro, aktifis FLP DKI ”Saya senang sekali melihat cewek yang heroik, membela kaum lemah dengan semampunya. Contohnya Kartini, Dewi Sartika, Cut Nyak Dhien, dll. Dalam hal ini, tidak ada pembedaan antara cewek dan cowok. Lha, di zaman Rasulullah saw ajah banyak sekali mujahidah yang berperang bersamanya.”. Sedangkan Roby Syahputra, orang Aceh mengatakan “Cewek yang heroik adalah cewek idaman republik ini. Sebab, ia mampu memainkan perannya sebagai tiang negara dan pembangun peradaban ummat. Bukan saja peran domestik sebagai istri dan ibu, tapi juga peran publik sebagai da'i yang menjadi tulang punggung kejayaan bangsa, sebagaimana yang telah dicontohkan para shahabiyah dan pahlawan perempuan Indonesia: Cut Nyak Dhien, Keumalahayati, Dewi Sartika atau seperti syahidah Palestina semacam Ayat Al Akhrash”. Nah, kalau kutub yang kedua ini memandang sangat simpatik dengan para cewek yang heroik. Bahkan mereka mendukung habis para cewek heroik.
Definisi Heroik
Eeeits...sebelum ribut, kita lihat dulu apa itu definisi Heroik. Heroik dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah bersifat kepahlawanan, sedangkan sifat kepahlawan ialah keberanian dalam membela keadilan dan kebenaran. Nah, sekarang sudah pada tahu kan! Apa itu heroik, yups, sekarang kita kembali ke jalan yang lurus, maksudnya, kembali ke pembahasan yang sebenarnya.
Kalau kita simpulkan, berarti ada dua kutub pendapat tentang cewek heroik dimata cowok. Pendapat pertama mereka tidak berkesan, dikutub yang lain sangat berkesan. So, tergantung dari sudut pandang mana para lelaki melihat para cewek. Tidak bisa digeneralisir bahwa lelaki memandang cewek heroik dengan satu sudut pandang saja. Tergantung tipe para lelaki itu sendiri.

Wanita yang Utama

Ummu Salamah ra. Bertanya kepada Rasulullah saw., ”Ya Rasulullah, beritakanlah kepada kami, mana yang lebih utama di surga, wanita di dunia ataukah bidadari di surga?” Rasulullah saw. Lalu menerangkan bahwa perempuan dunia di surga sangat lebih utama daripada bidadari surga karena shalat, puasa, dan ibadah yang dilakukan mereka ”Allah SWT memberi cahaya di wajah mereka, mereka mengenakan sutera di tubuhnya, warna kulit mereka putih, pakaian mereka hijau, perhiasan mereka kuning, pedupaan mereka mutiara, dan sisir mereka adalah emas. Mereka mengatakan, `Kami adalah perempuan-perempuan abadi yang takkan mati. Kami adalah perempuan-perempuan bahagia yang takkan pernah miskin. Kami adalah perempuan-perempuan penduduk tetap yang takkan pindah selamanya. Ketahuilah, kami adalah perempuan-perempuan yang ridha dan takkan marah selamanya. Berbahagialah orang yang memiliki kami dan kami menjadi miliknya.” Yupz, berarti wanita yang utama adalah wanita yang menjaga shalat, puasa dan ibadahnya kepada Allah SWT bukan terletak pada heroik atau tidak heroiknya seorang cewek.

The True Heroik Girl

Gizolista, coba bayangkan jika ada seorang cewek yang berjilbab di kala teman-teman tidak berjilbab, ia kukuh tuk terus berjilbab. Di kala sohib-sohibnya cipika cipiki ketika ketemu teman yang lawan jenis. Ia bahkan tidak mau bersentuhan tangan. Ketika teman-temannya lagi senang-senangnya pacaran, ia justru mencari the true love dengan bertaqarub. Kala banyak orang remaja pada keblenger obat-obat haram, ia menjauh. Di saat kawan-kawannya tenggelam dalam jurang kenistaan, free sex, ia sibuk mencari ilmu.
Tak hanya sekedar ikut arus, namun, ia mencari hakekat sesungguhnya seorang mulimah, tahu hukum berjilbab, hukum haid, hukum nifas, bersuci, dan all about tentang kecewekan yang harus didasari dengan syar`i.
So, cewek heroik adalah bagaimana ia menjadikan dirinya muslimah yang sesungguhnya...

*Dimuat di Majalah Gizone edisi 8
**Kerja Keras adalah Energi Kita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar